Cara Menyembunyikan dan Menampilkan File Rahasia di Windows 10

Assalamualaikum,

Hai Semua rakan, terima kasih sudah kembali lagi di Sispendik.net

Apakah kalian ingin Mengetahui Cara Menyembunyikan dan Menampilkan File Rahasia di Windows 10? Nah, Frand8K akan memberi Ilmu nya kawan-kawan, simak terus ya..

Cara Menyembunyikan dan Menampilkan File Rahasia Di Windows 10

Setting Frand8K 300x169 - Cara Menyembunyikan dan Menampilkan File Rahasia di Windows 10

Jika pada Windows versi sebelumnya untuk menampilkan file yang di hidden (Tersembunyi) Kamu harus masuk pada menu Folder Option, tetapi pada Windows 10 ini kamu bisa langsung dapat menampilkannya.

Menghilangkan checklist box saat kamu mengklik file

pada windows 10, jika kamu mengklik file atau folder akan ada checklist box yang akan muncul disamping file atau folder tersebut.
Untuk menghilangkannya, Lakukan dengan cara:

  1. Klik Tab View.
  2. Hilangkan tanda cek pada Check Boxes.

Menampilkan Ekstensi file

Secara default Windows 10 menyembunyikan extensi sebuah file, misalnya kamu memiliki file dengan nama data.docx, maka yang tertera pada File Explorer hanya data sedangkan .docx akan disembunyikan.

  1. Klik Tab View.
  2. Aktifkan tanda cek pada File name extensions.

Melihat Files atau Folder yang tersembunyi

Untuk melihat file atau folder yang disembunyikan (hidden files), lakukan dengan cara:

  1. Klik Tab View.
  2. Aktifkan tanda cek pada Hidden Items.
  3. File atau folder yang disembunyikan akan ditampilkan pada jendela File Explorer.

Menyembunyikan File atau Folder

Untuk menyembunyikan file atau folder yang ingin disembunyikan, lakukan dengan cara:

  1. Pilih file atau folder yang ingin disembunyikan.
  2. klik tab View > Pilih Hide selected items.
  3. pada jendela Confirm Attributes Changes perhatikan terlebih dahulu bagian You have chosento make the following attribute changes Pastikan isinya Hide.
  4. Pilih:
    > Apply changes to this folder only jika kamu ingin menyembunyikan foldernya saja.
    > Apply changes to this folder, sub folders and files jika kamu ingin menyembunyikan folder, sub folder dan file yang ada di dalam folder tersebut.
  5. Klik Ok untuk menyetujui pengaturan.

mengembalikan file atau folder agar tidak tersembunyi

Untuk mengembalikan file atau folder yang telah kamu sembunyikan, lakukan dengan cara:

  1. Pilih file atau folder yang ingin kamu kembalikan, tetapi kamu harus mengaktifkan pilihan Hidden items terlebih dahulu.
  2. Klik tab View > pilih Hide selected items.
  3. pada jendela Confirm Attributes Changes perhatikan terlebih dahulu bagian You have chosen to make the following attribute changes pastikan isinya Unhide.
  4. Pilih:
    > Apply changes to this folder only jika kamu ingin mengembalikan foldernya saja.
    > Apply changes to this folder, sub folders and files jika kamu ingin mengembalikan folder, sub folder dan file yang ada di dalam folder tersebut.
  5. Klik ok untuk menyetujui pengaturan.

Begitulah artikel Cara Menyembunyikan dan Menampilkan File Rahasia di Windows 10, Dengan cara-cara yang sederhana kamu bisa terbantu. Semoga Artikel ini bisa  bermanfaat untuk kamu semua. Wassalam.

Similar Posts:


One thought on “Cara Menyembunyikan dan Menampilkan File Rahasia di Windows 10

  1. Pretty nice post. I just stumbled
    upon your weblog and wanted to mention
    that I’ve truly loved browsing your blog
    posts. In any case I will be subscribing in your feed and I’m hoping
    you write again very soon!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *